aku masih ingat ...
ada anjing kecil melenggang menggemaskan
di Jogja pertigaan jalan Sleman
entah lupa pulang atau main sendirian
tersesat di jalan atau lari dari kandang
si putih (kusebut saja dia begitu)
berjalan pelan-pelan tanpa khawatir akan dikarungkan
bisa saja aku, membawanya pulang tanpa peduli perasaan tuan
si putih; bokongnya melenggang ke kanan dan ke kiri
jalan sendiri tidak ada yang menemani
ingat lah kamu punya tuan, putih
jadi harus kembali kandang
aku juga sering melenggang seorangan
lamun 'tuk temui diri yang kesepian
jangan bermain sendirian
karena yang kau temui pasti raja jalanan
atau manusia yang bukan tuan
Mayan :-D
ReplyDeleteasyik :-D
DeleteJadi inget cerita tentang anjing setia itu.
ReplyDelete*OOT tampilan blog Aprie berubah ya?
gambar anjing ysng di atas itu emang jenis Akita Inu, yang ada di film Hachiko :D
Deleteiyah, Evi.. direnovasi dikit rumahnya biar gak bosen. hehe...